Diingatkan oleh Valen kemarin, dan mumpung lagi ada waktu ketik2 dulu sedikit, hehe.. cerita ini merupakan kelanjutan dari cerita Perjalanan ke pulau Batam, Bintan, Singapore #01 Hari ke 2: Batam Exposed. [caption id="attachment_4381" align="alignleft" width="225" caption="Di dalam kantor Valentinus"] [/caption] Pemandangan dari lantai atas kantor Pagi ini saya bangun sekitar jam 7, lumayan pusing di kepala sudah bisa dikatakan hampir hilang sepenuhnya. Saya membuat minuman temulawak yang saya bawa dari rumah, yang konon katanya bisa mencegah penyakit lever dan mencegah panas dalam. Valen juga rupanya sudah bangun, terdengar dari suara batuk-batuk dari kamar atasnya di lantai 2. Saya masih heran dengan makhluk itu yang tidak memakan obat sama sekali.