Blog itu berasal dari kata web log yang terjemahan kasarnya kira2 catatan di internet. Dahulu kita mengenal yang namanya buku harian / diary. Sekarang buku harian sudah punah dan digantikan oleh yang namanya blog.
Blog pun mengalami evolusi, dari hanya buku harian standar, tapi telah menjadi sarana penyebar luasan informasi, pendapat dan berita, penuh dengan foto-foto dan video.
Sekarang aku mau menceritakan sedikit mengenai sejarah blog ini.. The conference berasal dari chatting antara temen-temen deket yang semakin lama semakin besar komunitasnya, Willy Marlian banyak memperkenalkan teman2nya, dan dari sana berkembang cukup banyak sehingga kita memutuskan untuk membuat sebuah mailing list bagi semua.
Mailing list berjalan lancar untuk beberapa bulan sampai satu persatu mulai protes dengan banyaknya email yang masuk. Bayangkan saja, misal dengan anggota milis 20 orang, 1 orang mengirim berita, 5 orang memberikan komentarnya, dan 5 orang memberikan komentar atas komentar tersebut. 1 email bisa berkembang menjadi 10... 20... 30 email yang membahas persoalan pertama saja. Belum termasuk bila ada yang rajin menambah topik2 baru tiap hari (spt aku),,, udah mulai kebayang kan banyaknya email tiap hari?
Trus William mengusulkan gimana kalo kita membentuk sebuah blog saja... Walau milis mudah, tapi ada kelemahan2 yang cukup menggangu... Jujur aja pertama-tama kita tidak terlalu menggubris usul William, tapi setelah William men-demo-kan blog... Kita jadi ngiler dan maka jadilah blog the conference...
Dan setelah berganti beberapa theme, ratusan plugins, perpindahan server, dan melewati usulan Esther untuk jadi forum... Blog kita bertahan dan semakin kuat saja... He.he.he... Hidup the conference !!
Bagaimana cara menggunakan blog ?
Gampang !! He.he.he.. Penggunaan standar adalah membaca posting yang menarik untuk Anda, dan tuliskan comment Anda di tempat yang telah disediakan. Yaitu dipaling bawah posting tersebut. Isikan nama Anda, alamat email (dan kalo ada, website Anda / perusahaan Anda) dan tuliskan apa komentar Anda... 90% komentar pasti akan ada yg reply... Gampang kan? Klik Subscribe to comment, maka bila ada orang yang memberikan komentar-nya diposting tersebut, komentar itu akan dikirimkan ke email Anda. Sangat berguna bila Anda menunggu jawaban dari website itu.
Komentar di blog adalah hal yang sangat penting. Walau posting di blog dikirim juga via email melalui milis, tapi interaksi yang asli tetep ada di blog, membaca komentar2 temen2 dan berkenalan dengan temen2 baru, memperluas pergaulan.
Bagi yang mau menyumbang postingan juga boleh, langkah pertama-tama tentunya adalah mendaftar di blog ini. Setelah itu, Anda boleh posting apapun yang diinginkan... Dari arsitektur sampai urusan kasur, dari soal agama sampai soal bokep...gunakan judul yang menarik perhatian dan jelas... contohnya... Laskar Pelangi Tidak Mengubah HidupKu... jadi orang penasaran
Jadi? Kita tunggu komentar2 temen2 yaaaa... Jgn cuma baca saja, kasih komentarnya yaaa...
hauaha.. iyah aku kasi komen nih.. hehe..
ReplyDeleteFYI, Bambang ini adalah salah satu admin yang sangat giat dalam mencoba berbagai macam plugin, salut lah sama dia semua plugin dicoba sampe didapat yg pas, dan sampe sekarang pun kalau kalian perhatikan sekali2 ada aja plugin baru yg menggantikan plugin lama, kalau soal update2 plugin itu sih udah biasa.. sip lah mmg Bambang admin yg top :up: :up: :up:
aku awalnya gak ngerti sama sekali soal blog.
ReplyDeletepertama kali join di blog ini masih sering bingung, gimana cara pakenya, gimana cara kasih comment, gimana cara ngepost, gimana cara taruh gbr dipostingan, dll.
dan setiap kali bingung, pasti aku ym-in suhu ko bambang buat konsultasi, en setiap kali selalu diajarin step by step sampe aku ngerti/bisa. tks banget, ko :up: :up:
Wah, ternyata ga bisa post blog dari kampus, ko!
ReplyDeleteGara2 gratisan kayaknya...
hehehe....
ntar nyobain di rumah dech ngepostnya.
aneh ah, masa gak bisa post blog dari kampus.. hauahau..
ReplyDeletememang yg gratisan apanya? internetnya gitu? mustinya sih bisa2 aja, gak ada rasanya cara ngeblock blog selama akses blog itu jalan.. bingung? :D
untungnya ada si bams yang mo ngurus the conf. :up:
ReplyDeleteibarat perahu kalo ga ada nahkoda yang handal ... percuma juga berlayar pake kapal titanic! :idea:
juga awak kapalnya ... penting banget! 8)
semua awak kapalnya gw rasa saling memiliki the conf. hal ini juga merupakan salah satu ciri the conf sehingga postingan2 selalu bersirkulasi up to date... :XO:
ini yang membuat the conf, menarik dan enak buat dibaca [kata gw lhooo] :lol:
ahoooyy... putar kiri 15 derajat! :idea:
perasaan nahkoda tadi bilang putar kanan deh.. :roll: :roll: :roll:
ReplyDelete:D
Saya ingin punya blog interaktif pada blogger/blogspot yang mempunyai template multi kolom. rencananya selain blog itu untuk blog pribadi saya tapi saya gunakan juga untuk adsense atau affilince. Khan lumayan menambah penghasilan disaat krismon. Pake template apa ya? dan dimana mendapatkannya ? terima kasih banyak ya.
ReplyDeleteMohon bantuan nya dikirim ke e-mail ya.
albert.xaxa@gmail.com
Pak Albert, untuk start-up disarankan Bapak mencoba menggunakan www.wordpress.com terlebih dahulu. Setelah cukup familiar dengan cara penggunaannya, cobalah menggunakan wordpress beneran yang feature-nya lebih lengkap. Mengenai theme, wordpress punya banyak banget theme yang bisa digunakan kok. Bapak tinggal google aja wordpress theme. Pasti ketemu yang Bapak suka, asal teliti saja. Adsense dan affiliance itu memang tambahan yang menarik, tapi pengalaman menunjukkan kesulitan membuat traffic untuk website pribadi, harus kerja keras lebih untuk membangun komunitas, yang pada akhirnya membuat iklan-iklan di website Bapak banyak yang klik.
ReplyDeleteSaya email 1x ini saja, bila ada pertanyaan lanjutan, boleh di comment di sini saja Pak, dan saya akan jawab di sini juga. Terima kasih.